Sabtu, 10 Oktober 2015

contoh surat lamaran pekerjaan


Kepada Yth.,
Bpk/Ibu  
SEKNAS PENDAMPING DESA
Jl. TMP Kalibata NO.17,
Jakarta Selatan 12740

Dengan hormat,
Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan dan bergabung ke Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun bagian pekerjaan yang saya maksudkan adalah bagian Pendamping Desa.

Berikut ini adalah biodata singkat saya
Nama                         : Tarmuji
Tempat / tgl. lahir      : Lampung Utara, 04 November 1986
Pendidikan Terakhir  : S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah
Alamat                       : Mekar Asri RT 03/01, Sungkai Tengah, Lampung Utara
Telepon (HP)             : 081377652255

Dan pada saat ini saya dalam keadaan yang sehat, baik jasmani maupun rohani. Kejujuran selalu saya utamakan dalam bekerja, dan latar belakang pendidikan saya cukup memuaskan, dan saya juga dapat mengoperasikan beberapa software komputer dengan baik, seperti Lotus Spreedsheet, MS Office Word, Excell, Access dan beberapa macam software perkantoran lainnya.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa data, antara lain :
  • Daftar Riwayat Hidup
  • Foto Copy  KTP
  • Foto Copy  NPWP
  • Foto Copy Ijazah S1
  • Foto copy Sertifikat Kursus dan Pelatihan
  • Foto 3x4 yang terbaru
Kesempatan wawancara dari Bapak/Ibu Pimpinan Seknas Pendamping Desa sangat saya harapkan agar saya dapat menjelaskan lebih detail lagi mengenai potensi dan kemampuan saya yang bisa berguna untuk  Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi yang Bapak/Ibu pimpin saat ini.

Demikian surat lamaran kerja ini saya informasikan, terima kasih atas kerjasama dan perhatian Bapak/Ibu Personalia.


Hormat Saya,



Tarmuji, S.Pd.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar